Header Ads

Ganda Putra Sisakan Dua Wakil di Babak Kedua


Dari empat wakil ganda putra yang dikirim PBSI ke All England 2018, hanya dua pasangan yang sukses melewati babak pertama, Kamis (15/3).

Wakil pertama yang lolos adalah juara bertahan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. The Minions sukses meraih kemenangan setelah menjungkalkan kompatriot mereka, Angga Pratama/Rian Agung Saputro dengan 21-16 dan 21-19.

Di babak kedua, Kevin/Marcus sebetulnya berpeluang kembali menjalani laga perang saudara melawan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
All England 2018

Infografis All England 2018 (Kokoh Praba Wardani/JawaPos.com)

Sayang, hal itu urung terjadi karena Fajar/Rian takluk di tangan wakil Malaysia Ong Yew Sin/Ee Yi Teo dengan skor 16-21, 21-16, dan 21-23. Pasangan Negeri Jiran ini pun otomatis bakal menjadi lawan Kevin/Marcus.

Wakil kedua Indonesia yang masih akan mentas di babak kedua petang nanti adalah Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

The Daddies menyusul The Minions ke babak 16 besar setelah mempermalukan Jacco Arends/Ruben Jille (Belanda) 21-16 dan 21-11.

Di babak kedua, Hendra/Ahsan akan bersua pasangan Taiwan Liao Min Chun/Su Ching Heng yang secara mengejutkan sukses memulangkan pasangan tangguh Tiongkok Zhang Nan/Liu Cheng dengan skor kembar 22-20.


Sumber : jawapos.com
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.