Bonus Asian Games Langsung Masuk Kantong Atlet
JAKARTA–RADAR BOGOR,Prestasi membanggakan diraih atlet-atlet Indonesia di Asian Games 2018.
Total Indonesia meraih 98 medali dengan perincian 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu. Dengan raihan itu, Indonesia berada di peringkat keempat di bawah Tiongkok, Jepang, dan Korea Selatan.
Jauh melebihi target yang dibebankan pemerintah, yakni masuk 10 besar dan meraih 16 emas.
Atas raihan itu, pemerintah telah menyiapkan bonus bagi para atlet dan pelatih yang sudah menorehkan prestasi tersebut. Untuk peraih emas perorangan, dijanjikan Rp1,5 miliar. Untuk peraih emas ganda atau berpasangan, masing-masing Rp1 miliar. Sedangkan untuk peraih emas beregu, masing-masing Rp750 juta. Untuk pelatih dan asisten pelatih, bonusnya mulai Rp25 juta hingga Rp450 juta.
Deputi III Kemenpora Raden Isnanta mengatakan, pihaknya masih mendata seluruh peraih medali di kontingen Indonesia. “Akan diberikan dalam bentuk tabungan kepada seluruh atlet,” ujar Isnanta.
Kebijakan itu merupakan langkah cepat yang didengungkan Jokowi agar membayar bonus atlet sebelum keringat mereka kering. Sedangkan bonus lain, yakni rumah dan pengangkatan sebagai pegawai negeri sipil, akan menunggu informasi selanjutnya.(JPC)
Sumber : RADAR BOGOR
Post a Comment